Konfigurasi Web Server dan Email Server dengan Packet Tracer

Web Server

  • Pertama, buat topologi

  • Setting IP Address. Caranya adalah klik server>> Config, dan pilih FastEthernet. Kemudian atur IP Addressnya seperti berikut :

  • Kemudian membuat DHCP pada server. Caranya adalah pada tab services, pilih DHCP. Atur tiap nilai Default Gateway dan DNS Server-nya menjadi IP Address yang sama seperti yang saya atur sebelumnya.
  • Selanjutnya ialah mengatur DNS. Saya akan mengatur nama DNS saya menjadi nama depan saya. 
  • Kemudian, untuk mengatur IP Address masing-masing PC, saya akan mengaturnya secara otomatis alias menggunakan DHCP. Saya akan mencoba mengatur DHCP pada PC0 dan PC1.
  • Setelah semuanya sudah selesai, sekarang saya akan mencoba mengetes apakah Web Server saya berjalan atau tidak. Caranya ialah pilih salah satu PC. misalnya adalah PC0, klik PC0, kemudian pilih tab 'Desktop', klik ikon 'Web Browser'. Masukkan DNS dan tekan Enter. Dan akhirnya berhasil.


E-mail Server

  • Pilih Server, klik tab 'Config', pilih EMAIL. Isikan nama domain-nya dan user beserta password-nya. Saya akan membuat 2 user karena sesuai dengan 2 PC yang tersedia.
  • Kemudian, saya akan mencooba konfigurasi Email agar bisa menjadi Email Client. Saya akan memilih PC0 dan PC1, kemudian pilih 'Desktop', klik 'Email'. Isikan nama dan alamat email. Kemudian saya klik  'Save'.


  • Setelah semua sudah selesai, saya akan mencoba mengirim Email dari PC0 ke PC1. Saya tulis email yang dituju beserta subjeknya. Kemudian saya klik 'Send' dan akhirnya berhasil.

  • Untuk memeriksa apakah email saya berhasil terkirim, saya akan mencoba untuk membuka di PC1, karena memang tujuannya ialah ke PC1. Saya pilih PC1, pilih tab 'Desktop', dan klik ikon 'Email'. Kemudian, klik 'Receive' dan akhirnya berhasil.





Konfigurasi FTP Server memakai Packet Tracer

  • Pertama, buat topologi yang diinginkan. Misal seperti topologi dibawah ini :

  • Setting IP address yang sudah ditentukan dengan membuka server yang ingin di jadikan FTP server, Lalu pilih Config -> FastEthernet. Kemudian isikan dengan IP address yang sudah di tentukan. 


  • Kemudlian masih didalam Config pilih FTP, kalian akan menemukan beberapa kotak dialog. Isikan username, password dan, hak akses untuk user yang hendak mengakses ftp server dari sisi client. Hak akses sangatlah penting, tidak sembarang orang boleh memiliki hak akses penuh karena demi menjaga keamanan data itu sendiri. Seperti gambar disamping :






  • Setelah membuat User, Lakukan pengujian dengan menggunakan PC client, Buka salah satu PC client dan pilih Desktop -> Command Prompt. Lalu ketikan “ftp ftp.nama_domain.com” dan enter. Kalian nanti akan di minta username dan password isilah dengan user yang kalian sudah dafttarkan di FTP server tadi.

  • Kita akan mencoba melihat list isi dari FTP tersebut. Gunakan perintah dir untuk melihatnya. Kemudian kita akan mencoba untuk mendownload salah satu dari file di atas. Gunakan perintah “get” untuk malakukannya. 

  • Untuk melihat hasil download, kalian bisa keluar dari ftp dengan perintah “quit” lalu “dir” untuk melihat file yang baru saja di download.


  • Jika kita ingin menempatkan kembali file yang sudah di download ke ftp server. Gunakan perintah “put” untuk melakukannya.


---FINISH---


Konfigurasi DHCP pada Linux (Debian)

  • Langkah pertama, install paket yang akan dibutuhkan yaitu dhcp3-server dengan mengetikan perintah apt-get install dhcp3-server seperti contoh dibawah ini :




  • Setelah itu buka file /etc/dhcp3/dhcpd.conf lalu tambahkan scripts dan edit scripts dibawah ini 

  • Selanjutnya lakukan restart layanan dhcp3-server dengan menggunakan perintah /etc/init.d/dhcp3-server restart seperti gambar dibawah ini :

  • Kemudian lakukan setting di client linux dan windows. Untuk melakukan setting di client Linux dengan menggunakan perintah "dhclient eth0".

  • Sedangkan untuk melakukan setting di client windows dengan masuk ke Local Area Connection Properties, lalu pilih Internet Protokol Version 4 (TCP/IPv4), kemudian pilih Obtain an IP Address Automatically, 

Analisis Web E-Commerce

KASKUS FJB + PLAYGROUND >>> http://www.kaskus.co.id

Kaskus adalah sebuah komunitas terbesar di Indonesia dan member yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Kaskus lahir pada tanggal 6 November 1999 oleh tiga pemuda asal Indonesia yaitu Andrew Darwis, Ronald Stephanus, dan Budi Dharmawan yang sedang melanjutkan studi di Seattle, Amerika Serikat. Nama "Kaskus" sendiri merupakan singkatan dari kata "kasak-kusuk". Kaskus memiliki banyak forum seperti forum diskusi sampai forum jual beli. Kaskus sekarang sudah memiliki 2 tempat khusus untuk jual beli yaitu Forum Jual Beli untuk menjual yang berbentuk barang dan Background untuk menjual tiket pesawat, kereta api, sampai booking hotel.




Sistem Penjualan

1. Buat akun KASKUS
Hanya member terdaftar yang dapat membuat thread penjualan di KASKUS. Jadi buat akun KASKUS, lengkapi dan konfirmasi data dirimu termasuk nomor telepon dan nomor kartu identitas.

2. Riset barang atau jasa yang akan Kamu jual
Riset terlebih dahulu barang atau jasa yang serupa dengan yang akan kamu jual di KASKUS. Riset ini dapat membantumu untuk menentukan harga dan tipe penjualan yang paling tepat untuk barang atau jasamu.

3. Buat thread penjualan
Pastikan kamu mencantumkan detil spesifikasi barang atau jasamu disertai dengan gambar pendukung. Berikan deskripsi sejelas & semenarik mungkin. Yakinkan calon pembeli bahwa kamu adalah Penjual yang bisa dipercaya. Jangan lupa berikan informasi kontak yang lengkap untuk memudahkan calon Pembeli menghubungimu.

4. Tentukan metode pembayaran
Pilih metode pembayaran yang paling nyaman untukmu. Beberapa metode pembayaran di Forum Jual Beli (FJB) KASKUS adalah KasPay, COD (Cash on Delivery), Rekber (Rekening Bersama) dan transfer antar bank.

Bagi pemula, jika barang harus dikirim, kami sarankan menggunakan Rekber sebagai metode pembayaran untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

5. Berikan pelayanan prima kepada Pembeli
Jaga komunikasi dengan calon Pembeli, baik mereka yang bertanya pada thread, PM (Private Message), internet messenger, ataupun mereka yang menghubungi langsung ke nomor kontakmu. Responmu akan mempengaruhi penjualan serta reputasi baikmu sebagai Penjual. Kirim produk dengan tepat waktu & sesuai spesifikasi.
  • Cek bahwa kamu telah menerima pembayaran sebelum mengirim barang atau produkmu.
  • Catat nomer pengiriman barang sebagai bukti bahwa produk sudah dikirim.
  • Waspadai pembeli yang membeli produk elektronik mahal dalam jumlah banyak, tanpa tawar menawar & meminta COD dilokasi yang belum kamu ketahui.


6. Update thread penjualanmu
Setelah thread penjualanmu dipublikasikan, jangan lupa untuk mengupdate informasi barang atau jasamu terutama jika barang atau jasa sudah laku terjual.
  • Setiap thread penjualan diberikan kesempatan untuk di sundul maksimal 3 kali dalam satu hari.
  • Pelajari tips bertransaksi aman di Safe Trade Center.



Langkah Menjual di Classified
  • Login KASKUS dengan memasukkan KASKUS username dan password.
  • Klik “Jual Beli” pada bagian atas halaman Live Posting
  • Klik “Start Selling”pada halaman FJB Home
  • Tentukan kategori spesifik untuk barang atau jasamu.
  • Cantumkan judul thread
  • Masukkan kondisi barang yang dijual
  • Masukkan harga jual
  • Jelaskan spesifikasi barang atau jasa dan informasi kontakmu
  • Masukkan gambar. Cara untuk upload gambar (link to Upload Gambar on Buat Thread Baru)
  • Tentukan tags (thread dapat memiliki lebih dari 1 tags). Pilih tags yang paling menjelaskan barang atau jasamu untuk memudahkan Pembeli menemukan barang atau jasamu.
  • Masukkan lokasi
  • Tentukan apa kamu ingin berlangganan terhadap thread ini
  • Klik “Preview” untuk melihat tampilan thread sebelum dipublikasikan
  • Klik “Submit” untuk mempublikasikan thread jualanmu!



Kelebihan dari FJB + Background

  1. Kategori produk yang cukup lengkap memudahkan calon penjual, pembeli maupun supplier dalam menemukan suatu produk. 
  2. Dalam hal transaksi, calon penjual, pembeli maupun supplier harus menjadi member. Baru kemudian bisa melakukan tawar menawar melalui posting langsung di bawah produk yang ditawarkan, bisa juga melalui Private Message yang tersedia ataupun lewat telepon. 
  3. Setiap member akan memiliki status reputasi yang didapat melalui recomendasi dari member lain. Reputasi ini bisa dijadikan sebagai patokan seberapa baik reputasi dari penjual/supplier tersebut. Ditandai dengan warna hijau/cendol atau GRP(Good Reputation Point) , warna merah/bata atau BRP(Bad Reputation Point) dan warna abu-abu(haven’t reputation). 
  4. Dalam hal pembayaran transaksi, FJB Kaskus menyediakan layanan KASPAY dan Rekening Bersama (Rekber) atau member bisa melakukan transfer secara langsung ke rekening member lain. Dalam hal pengiriman/delivery, member bisa memilih penyedia jasa kurir sesuai kesepakatan.
  5. Penjual dapat menaikkan thread ke posisi atas dengan fitur tombol "Sundul". 
  6. Selain fitur diatas ada fitur baru yang diberikan kaskus kepada pengguna jasa penerbangan, kereta api, dan pembelian tiket lain. Fitur baru tersebut itu adalah Kaskus Background ( http://tiket.kaskus.co.id). 


Penampakan Kaskus Background. Dari tampilan diatas bisa dilihat kita bisa memesan tiket pesawat, hotel, event, dll. 


Kekurangan dari FJB + Background

Dalam hal Reputasi yang dimiliki oleh setiap member, moderator dan admin tidak bisa melakukan penelusuran terhadap banyaknya fake ID atau identitas palsu yang memungkinkan melakukan penipuan jika tidak di Banned. Cara pembayaran secara transfer langsung sering diminta oleh para penipu dalam modusnya. Cara yang paling aman adalah melalui KASPAY dan Rekber yang disediakan. Namun cara inipun tidak serta merta langsung dan murah, calon pembeli dan penjual harus melakukan kesepakatan dengan pihak ketiga, membutuhkan waktu yang relatif lama dan biaya yang tidak murah.

SEO (Search Engine Optimization)

Pengertian SEO
SEO (Search Engine Optimization) adalah sebuah proses yang dilakukan untuk mempengaruhi mesin pencari (Search Engine) memunculkan sebuah situs web dalam hasil pencariannya, semakin sering sebuah situs dalam hasil pencarian Search Engine maka semakin banyak visitor yang melihat sebuah konten / isi dalam sebuah situs web yang berasal dari mesin pencari. Mesin pencari (search engine) memunculkan sebuah situs web tidak asal asalan, jadi mereka mempunyai beberapa alasan mengapa memunculkan sebuah situs web pada urutan pertama mesin pencari, salah satu alasannya adalah adanya optimasi yang dilakukan terus menerus oleh pemilik website terhadap mesin pencari.


Manfaat SEO
Berikut manfaat lainnya bila SEO digabung dengan website atau blog : 
  • Website menjadi ramai dengan pengunjung tertarget kata kunci 
  • Pelanggan terus berdatangan ke website 
  • Secara tidak langsung meningkatkan pendapatan anda sebagai publisher 
  • Cache penulusuran di Search Engine menjadi yang paling utama 
  • Bisnis di dalam website menjadi berkembang 
  • Penjualan produk akan semakin meningkat 
  • Adanya timbal balik ke website affiliate produk 



Teknik SEO
Cara melakukan SEO terbagi menjadi dua macam cara, yaitu SEO On Page dan SEO Off Page. Seo on page adalah optimasi seo yang dikakukan didalam sebuah blog, sedangkan seo off page adalah optimisasi seo yang dilakukan di luar halaman sebuah blog. Kedua melakukan otimisasi seo tersebut akan saya bahas di lain waktu karena jika saya jelaskan semuanya disini postingan saya kali ini akan menjadi panjang, karena kedua cara tersebut mencakup informasi yang sangat luas.

Set On Page
Optimasi SEO Onpage adalah optimasi yang dilakukan pada bagian-bagian sebuah halaman website. Ini bisa dilihat langsung oleh pengunjung. Berbeda dengan Optimasi SEO Offpage, optimasi ini tidak dapat dilihat sepenuhnya oleh pengunjung.

Jadi untuk onpage SEO ini meliputi beberapa hal... Saya yakin ada lebih dari yang saya tulis disini, tapi sementara ini anda cukup mengerti ini dulu, dan saya yakin dibawah ini adalah 80% dari semuanya.
  • Meta Description, Title Tag, dan Heading Tag
  • Emphasize (Seperti memberi Bold, Italic, Underline, dan lain-lain).
  • Image alt tag
  • Outbound link
  • Konten
  • URL

Set Off Page
SEO Off-page itu terdiri dari :
  • Backlink
Jadi, backlink ini ada seni nya tersendiri juga, ada hal Anchor text (teks jangkar). Semakin banyak anchor text yang mengarah ke blog anda, maka blog anda akan mudah menguasai kata kunci dengan teks tersebut. Mungkin anda masih bingung dengan pernyataan saya diatas... Contohnya, jika ada 2 artikel dengan kata kunci yang sama, yang pertama mendapat 1000 anchor text dan yang kedua mendapat 2000 anchor text. Maka artikel yang kedua mungkin akan mendapat posisi yang lebih baik dari yang pertama.
    • Promosi blog
    • Social buzz


    Sumber :
    http://www.probloggit.com/2014/12/pengertian-seo-dan-kegunaan-seo-untuk-blog-website.html
    http://www.seogereggi.com/2015/01/pengertian-seo-search-engine-optimization.html
    http://www.seoterpadu.com/2013/04/dua-macam-search-engine-optimization.html

    E-commerce and E-business

    E-Business
    Pengertian E-Business adalah kegiatan bisnis yang dilakukan secara otomatis dan semiotomatis dilakukan dengan menggunakan teknologi elektronik. E-business memungkinkan suatu perusahaan untuk berhubungan dengan sistem pemrosesan data internal dan eksternal secara lebih efisien dan fleksibel. E-business juga banyak dipakai untuk berhubungan dengan suplier dan mitra bisnis perusahaan, serta memenuhi permintaan dan melayani kepuasan pelanggan secara lebih baik.

    E-business berkaitan secara menyeluruh dengan proses bisnis termasuk value chain: pembelian secara elektronik (electronic purchasing), manajemen rantai suplai (supply chain management), pemrosesan order elektronik, penanganan dan pelayanan kepada pelanggan, dan kerja sama dengan mitra bisnis. E-business memberi kemungkinan untuk pertukaran data di antara satu perusahaan dengan perusahaan lain, baik lewat web, Internet, intranet, extranet atau kombinasi di antaranya.


    Keuntungan dan Resiko E-Business
    Bagi Perusahaan :
    • Memperpendek jarak 
    • Ekspansi 
    • Perluasan jaringan mitra bisnis
    • Efisien 
    • Revenue Stream (Aliran Pendapatan) baru yang lebih menjanjikan 
    • Dapat meningkatkan Market Exposure (Pangsa Pasar)
    • Menurunkan biaya operasional (Operational Cost)
    • Melebarkan jangkauan 
    • Meningkatkan Customer Loyalty 
    • Memperpendek waktu produksi
    • Meningkatkan value chain (mata rantai pendapatan)

    Bagi Konsumen
    • Efektif 
    • Aman secara fisik 
    • Fleksibel 

    Bagi Masyarakat Umum
    • Mengurangi polusi dan pencemaran lingkungan 
    • Membuka peluang kerja baru 
    • Menguntungkan  dunia bisnis
    • Meningkatkan kualitas sumber daya manusia

    Resiko  E-Business
    • Kehilangan di segi financial secara langsung karena kecurangan
    • Pencurian informasi rahasia yang berharga. 
    • Kehilangan kesempatan bisnis karena gangguan pelayanan. 
    • Penggunaan akses ke sumber oleh pihak yang tidak berhak. 
    • Kehilangan kepercayaan dari para konsumen.
    • Kerugian - kerugian yang tidak terduga.
    • Meningkatkan individualisme.
    • Kurang manusiawi.


    E-Commerce
    Pengertian E-Commerce adalah kegiatan komersial dengan penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E-commerce dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis.

    Kegiatan e-commerce ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti: transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management), e-pemasaran (e-marketing), atau pemasaran online (online marketing), pemrosesan transaksi online (online transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic data interchange /EDI), dll.


    Keuntungan E-Commerce
    Beberapa keuntungan e-commerce bagi konsumen antara lain :
    • Konsumen tidak perlu mendatangi toko untuk mendapatkan baranng. Cukup mengakses internet dan memesan barang, maka barang pesanan akan diantar ke rumah.
    • Pembeli dapat menghemat waktu dan biaya transportasi berbelanja.
    • Mempunyai lebih banyak pilihan karena dapat membandingkan semua produk yang ada di internet.
    • Dapat membeli barangn yang terdapat di negara lain, yang di dalam negeri mungkin saja belum tersedia.
    • Harga barang yang dibeli menjadi lebih murah.


    Inti perbedaan E-Commerce dan E-Business
    Perbedaan yang mendasar antara e-commerce dan e-business adalah bahwa tujuan e-commerce memang benar-benar money oriented (berorientasi pada perolehan uang), sedangkan e-business berorientasi pada kepentingan jangka panjang yang sifatnya abstrak seperti kepercayaan konsumen, pelayanan terhadap konsumen, peraturan kerja, relasi antar mitra bisnis, dan penanganan masalah sosial lainnya. Selain perbedaan seperti yang telah disebutkan, e-commerce dan e-business juga memiliki kesamaan tujuan utama yaitu memajukan perusahaan yang lebih besar dari sebelumnya. E-commerce dan e-business merupakan terobosan yang dapat mendongkrak penjualan melalui online marketing dan sebagai sarana mempromosikan produk melalui media Internet. 



    Sumber : 
    http://nisa11019.blogspot.co.id/2012/12/e-business-dan-e-commerce.html
    http://tubagus.dosen.narotama.ac.id/files/2011/04/Presentasi-kuliah-sesi3.pdf
    http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/modul_introduction_e-commerce/d.BAB%20I-Pengertian%20E-commerce.pdf

    TES AKHIR V-CLASS JARKOMLAN

    1. Service yang cara kerjanya mirip dengan mengirim surat adalah :
    a. Connection Oriented
    b. Connectionless Oriented
    c. Semua jawaban benar
    d. Semua jawaban salah

    2. Nama lain untuk Statistical Time Division Multiplexing (TDM) adalah :
    a. Non-Intelligent TDM
    b. Synchronous TDM
    c. Asynchromous TDM
    d. Semua jawaban benar

    3. Hubungan laju transmisi data dengan lebar pita saluran transmisi adalah :
    a. Laju transmisi naik jika lebar pita berkuran.
    b. Laju transmisi naik jika lebar pita bertambah.
    c. Laju transmisi tidak bergantung pada lebar pita.
    d. Semua jawaban salah.

    4. Teknik encoding Bipolar-AMI dan Pseudoternary termasuk dalam teknik :
    a. Multilevel Binary
    b. NRZ
    c. Biphase
    d. Manchester

    5. Jika dua frame ditransmisikan secara serentak maka akan menyebabkan terjadinya tubruklan. Kejadian ini dalam jaringan dikenal dengan istilah :
    a. Contention
    b. Collision
    c. Crash
    d. Jabber

    6. Salah satu protocol CSMA yang tidak terus menerus mendengarkan channel adalah :
    a. 1-persistent
    b. p-persistent
    c. Nonpersistent
    d. CSMA/CD

    7. Salah satu protocol yang bebas dari tubrukan adalah :
    a. Bit-Map
    b. CSMA
    c. Carrier Sense
    d. ALOHA

    8. Selective Repeater merupakan istilah lain dari :
    a. Router
    b. Bridge
    c. Gateway
    d. Repeater

    9. Dalam pemeliharaan ring logis 802.4, frame kontrol yang bertugas untuk mengijinkan suatu stasiun untuk meninggalkan ring adalah :
    a. Claim_token
    b. Who_follows
    c. Token
    d. Set_Successor

    10. Algoritma yang digunakan untuk menghindari kemacetan adalah :
    a. Broadcast Routing
    b. Flow Control
    c. Optimal Routing
    d. Flooding Routing

    11. Algoritma routing yang menggunakan informasi yang dikumpulkan dari subnet secara keseluruhan agar keputusannya optimal adalah :
    a. Algoritma Global
    b. Algoritma Lokal
    c. Algoritma Terisolasi
    d. Algoritma Terdistribusi

    12. Keuntungan multiplexing adalah :
    a. Komputer host hanya memerlukan satu I/O port untuk satu terminal
    b. Komputer host hanya memerlukan satu I/O port untuk banyak terminal
    c. Komputer host memerlukan banyak I/O port untuk banyak terminal
    d. Komputer host memerlukan banyak I/O port untuk satu terminal

    13. Jenis kabel UTP digunakan untuk jaringan Ethernet :
    a. 10Base2
    b. 10Base5
    c. 10BaseT
    d. Semua jawaban benar

    14. Suatu algoritma routing yang tidak mendasarkan keputusan routingnya pada kondisi topologi dan lalulintas saat itu adalah :
    a. Non adaptive
    b. Adaptive
    c. RCC
    d. Hot potato

    15. Data/message yang belum dienkripsi disebut dengan :
    a. Plaintext
    b. Ciphertext
    c. Auntext
    d. Choke Packet
    16. Algoritma Kontrol Kemacetan yang menjaga jumlah paket tetap konstan dengan menggunakan permits yang bersirkulasi dalam subnet adalah :
    a. Kontrol Arus
    b. Kontrol Isarithmic
    c. Pra Alokasi Buffer
    d. Choke Packet

    17. Sekumpulan aturan yang menentukan operasi unit-unit fungsional untuk mencapai komunikasi antar dua entitas yang berbeda adalah :
    a. Sintaks
    b. Timing
    c. Protokol
    d. Routing

    18. Algoritma yang digunakan oleh transparent bridge adalah :
    a. RCC
    b. Backward Learning
    c. Flooding
    d. Shortest path

    19. Dalam model OSI internetworking membagi lapisan network menjadi beberapa bagian, kecuali
    a. Intranet sublayer
    b. Access sublayer
    c. Internet sublayer
    d. Enhanchement sublayer

    20. Teknik time domain reflectometry digunakan pada standard IEEE:
    a. 802.2
    b. 802.3
    c. 802.4
    d. 802.5

    21. Suatu cara yang mempunyai kemampuan untuk menyedian privacy, authenticity, integrity dan pengamanan data adalah :
    a. Enkripsi
    b. Antisipasi
    c. Deskripsi
    d. Semua jawaban salah

    22. Tujuan adanya jaringan komputer adalah…..
    a. Resource sharing
    b. Penghematan biaya
    c. High reability
    d. Semua jawaban benar

    23. Mengontrol suapaya tidak terjadi deadlock merupakan fungsi dari lapisan :
    a. Network Layer
    b. Session Layer
    c. Data link Layer
    d. Application Layer

    24. Frame yang terjadi apabila suatu stasiun mentransmisikan frame pendek kejalur ring yang panjang dan bertubrukan atau dimatikan sebelum frame tersebut dikeluarkan. Frame ini disebut dengan istilah :
    a. Orphan
    b. Beacon
    c. Pure
    d. Semua jawaban salah

    25. Wire center digunakan pada standar :
    a. 802.2
    b. 802.3
    c. 802.4
    d. 802.5

    26. Komponen dasar model komunikasi adalah :
    a. Sumber
    b. Tujuan
    c. Media
    d. Semua benar

    27. Di bawah ini termasuk Broadcast network :
    a. Circuit Switching
    b. Paket Switching
    c. Satelit
    d. Semi Paket Switching

    28. Paket radio termasuk golongan :
    a. Broadcast
    b. Switched
    c. Publik
    d. Semua benar

    29. Di bawah ini termasuk guided media :
    a. UTP
    b. Coaxial
    c. Fiber Optik
    d. Semua benar

    30. Modul transmisi yang sifatnya searah adalah :
    a. PageR
    b. Simpleks
    c. TV

    d. Semua benar

    QUIZ V-CLASS JARKOMLAN

    === Soal ===
    Apakah dimaksud dengan komunikasi broadband ?
    Sebutkan keuntungan SONET !
    Jelaskan prinsip kerja dari ATM !
    Apakah yang dimaksud dengan DSL 




    ==== Jawaban ====


    1.  
    Komunikasi broadband merupakan suatu layanan telekomunikasi data (jaringan nirkabel) yang memiliki bandwidth besar dan kecepatan tinggi. Menggunakan DSL, Modem Kabel, Ethernet, Wireless Access, Fiber Optik, W-LAN, V-SAT, dan lain sebagainya. Beberapa contoh teknologi broadband adalah SONET, ATM (Asynchronous Transfer Mode), xDSL, VPN, dsb. Broadband adalah merupakan sebuah istilah dalam internet yang merupakan koneksi internet transmisi data kecepatan tinggi. Ada dua jenis jalur lebar yang umum, yaitu DSL dan kabel modem, yang mampu mentransfer 512 kbps atau lebih, kira-kira 9 kali lebih cepat dari modem yang menggunakan kabel telepon standar.


    2.
    SONET (Synchronous Optical Network) merupakan standar komunikasi digital untuk sistem transmisi yang dapat meningkatkan kapasitas bandwidth pada kabel serat optik tanpa perlu melakukan penambahan kabel optik. Kehandalan lalu lintas pada SONET akan selalu terjaga pada topologi ring yang menggunakan wavelenght division multiplexing (WDM).
    Keuntungan SONET adalah dapat memberikan fungsionalitas yang bagus, untuk jaringan kecil, medium, maupun besar.




    3.
    ATM (Asynchronous Transfer Mode) merupakan sebuah protokol jaringan yang mentransmisikan data paket pada kecepatan 155 Mbps atau lebih. ATM mendukung variasi media seperti video, CD-audio, dan gambar. Dengan menggunakan Kabel fiber optic ataupun kabel twisted pair, ATM bekerja pada model topologi Star yang umumnya digunakan untuk menghubungkan dua atau lebih jaringan Local Area Network (LAN) dan Internet Service Providers (ISP) untuk meningkatkan kecepatan akses Internet.


    Prinsip kerja dari ATM antara lain :

    • ATM telah direkomendasikan oleh CCITT sebagai mode transfer untuk B-ISDN.
    • Pada ATM, informasi dikirim dalam blok data dengan panjang tetap yang disebut sel. Sel merupakan unit dari switching dan transmisi.
    • Untuk mendukung layanan dengan rate yang beragam, maka pada selang waktu tertentu dapat dikirimkan sel dengan jumlah sesuai dengan rate-nya.
    • Sebuah sel terdiri atas information field yang berisi informasi pemakai dan sebuah header.
    •  Informasi field dikirim dengan transparan oleh jaringan ATM dan tak ada proses yang dikenakan padanya oleh jaringan.
    • Urutan sel dijaga oleh jaringan, dan sel diterima dengan urutan yang sama seperti pada waktu kirim.
    • Header berisi label yang melambangkan informasi jaringan seperti addressing dan routing.
    • Dikatakan merupakan kombinasi dari konsep circuit dan packet switching, karena ATM memakai konsep connection oriented dan mengggunakan konsep paket berupa sel.
    • Setiap hubungan mempunyai kapasitas transfer (bandwidth) yang ditentukan sesuai dengan permintaan pemakai, asalkan kapasitas atau resource-nya tersedia.
    • Dengan resource yang sama, jaringan mampu atau dapat membawa beban yang lebih banyak karena jaringan mempunyai kemampuan statistical multiplexing.



    4.         
    DSL (Digital Subcriber Line) adalah teknologi akses yang menggunakan saluran kabel tembaga eksisting untuk layanan broadband. Teknologi DSL disebut juga xDSL. Yang termasuk dalam teknologi DSL / xDLS antara lain :
    • High-bit-rate Digital Subscriber Line (HDSL), covered in this article
    • Symmetric Digital Subscriber Line (SDSL), a standardised version of HDSL
    • Asymmetric Digital Subscriber Line (ADSL), a version of DSL with a slower upload Seed
    • Rate-Adaptive Digital Subscriber Line (RADSL)
    • Very-high-bit-rate Digital Subscriber Line (VDSL)
    • Very-high-bit-rate Digital Subscriber Line 2 (VDSL2), an improved version of VDSL
    • G. Symmetric High-speed Digital Subscriber Line (G.SHDSL), a standardised replacement for early proprietary SDSL by the International Telecommunication Union Telecommunication Standardization Sector
              xDSL mampu membawa informasi suara dan data (termasuk gambar/video) , untuk data dengan kecepatan bervariasi (32Kbps s/d 8 Mbps). Karena menggunakan kabel telepon, maka xDSL menyediakan bandwidth frekwensi secara dedicated (no-share bandwidth). xDSL mempunyai Bite Rate yang tinggi (asymetric dan symetric). xDSL menggunakan aplikasi Mode IP dan ATM. xDSL mudah instalasi dan langsung dapat dipakai.