Tugas Bahasa Indonesia



1. Peribahasa “Bahasa lebih tajam dari sebilah pedang”

Bahasa adalah salah satu alat komunikasi yang digunakan oleh semua mahkluk hidup, meskipun bentuk bahasa beraneka ragam. Bahasa digunakan untuk melakukan komunikasi antar mahkluk hidup yang memiliki kesamaan bahasa, seperti manusia berkomunikasi dengan manusia dengan bahasa manusia. Karena bahasa sebagai salah satu alat komunikasi maka ucapan yang akan kita lontarkan haruslah dipikirkan terlebih dahulu agar tidak menyinggung perasaaan orang lain. Jika kita tidak memikirkan apa yang akan kita ucapkan maka akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Bahkan bisa-bisa nyawa menjadi bayarannya.



2. Karangan tentang “penggunaan bahasa Indonesia dikalangan keluarga/masyrakat”.

                Di suatu daerah tinggal tiga orang sekawan yang sudah berteman sejak kecil. Di suatu ketika salah satu dari mereka yang bernama Fira mengalami musibah berupa kehilangan binder. Dan kedua orang temannya yang bernama Gustav dan Gugun membantunya untuk mencarikan bindernya. “Kamu nyimpen bindernya terakhir dimana Fir ?” kata Gustav kepada Fira, “Terakhir aku nyimpen di meja kelas” kata Fira sambil nangis, “Okey bro, kita cari di kelas Fira yang terakhir. Come on bro……” ujar Gugun, sambung Gustav “Kelas terakhirnya dimana Fir ??”. Fira menjawab “Mau tau ajah atau mau tau banget ?? (sambil nangis)”, Gugun berkata “Serius dong Fir”, “Di ruang 15” jawab Fira sambil tersenyum. Setelah Fira menjawab pertanyaanm mereka, maka mereka pun bergegas ke sekolah mereka.
Setibanya mereka di ruangan tersebut mereka pun langsung melakukan pencarian. “Gugun cari di ujung sana, Gw di ujung satunya lagih. Fira di sini ajah nungguin kita” Ucap Gustav. Setelah melakukan pencarian kurang lebih setengah jam hasil pencariannya. “Cape nih broh……, haus, lapar…… kita udah nyari setengah jam ga ketemu temu, gimana nih ???” keluh Gugun, “Okeh kita pulang sekarang, gue juga udah cape” jawab Gustav. Diperjalanan mereka dihampiri beberapa pengimis, “Aku mau ngasih uang dulu ya, itung-itung sedekah” ucap Fira sambil tersenyum. Setibanya mereka di rumah Fira, “Fir, tadi ada temen kamu ngasih binder. Katanya binder kamu kemaren ketinggalan di kelas” ucap Ibu Fira, “Alhamdullilah udah balik” jawab Fira sambil tersenyum lebar.

Cat : Cerita ini 90% fiktif belakang



3. Kelebihan dan kekurangan bila kita mempelajari bahasa Indonesia.

Kelebihan :

  • Kita dapat berkomunikasi dengan orang Indonesia karena orang Indonesia mayoritas memakai Bahasa Indonesia.

  • Kita dapat membuat beberapa surat-surat penting karena surat-surat tersebut harus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar


Kekurangan :

  • Bahasa Indonesia termasuk bahasa yang cukup sulit untuk dipelajari oleh orang asing.

  • Bahasa Indonesia yang baik dan benar sudah mulai ditinggalkan oleh beberapa orang untuk berkomunikasi dalam pergaulan karena mereka lebih menggunakan bahasa GAUL.


Posting Komentar